Ujian nasional Diambang Pintu

Ujian Nasional telah barada di pelupuk mata semua siswa merasa was - was dan cemas dalam menghadapi berbagai kemungkinan yang bakal terjadi, karena ujian nasional akan menentukan nasib para pelajar setahun yang akan datang apakah bisa terus berjalan denngan mulus atau harus menunggu setahun yang akan datang untuk dapat menikmati bangu perguruan tinggi.

Sesuai dengan POS UN yang ditetapkan oleh BNSP maka untuk Sekolah Menengah Atas jadwal pelaksanaan Ujian Nasional akan berlangsung mulai tanggal 18 April 2011 sampai dengan 21 April 2011. Namun sayang waktu yang tersisa dalam hitungan jari ini masih banyak disalah gunakan oleh para siswa, sebagian besar siswa meangnggap dan merasa bahwa ia dijamin lulus ..... ( apakah benar begitu ? ).
Trik demi trik dilakukan mulai belajar dipagi hari ( intra kurikuler ) sampai dengan belajar sore hari ( ekstra kurikuler ) dan bahkan sebagian siswa memang memperlihatkan kesungguhannya dalam belajar, melalui bimbingan belajar disekolah sekolah sampai kepada bimbingan di luar sekolah atau memanggil guru privat bagi yang mampu. Ini semua merupakan gambaran betapa ujian nasional merupakan ajang grand final dalam dunia pendidikan kita.
Meski kita tah bahwa sistem penentuan kelulusan untuk tahun 2011 ini menyertakan nilai hasil ujian sekolah mulai dari semester 3, 4 dan 5 ditambah dengan hasil ujian akhir sekolah yang di rumuskan sehingga memiliki nilai kelulusan 40%, namun Ujian nasional masih mendominasi 60% dalam menentukan kelulusan. oleh karena itu apa yang telah ditetapkan oleh pemerintah mari kita jalankan dan laksanakan dengan sepenuh hati mudah-mudahan bangsa ini akan melahirkan generasi penerus yang berkualitas dimasa yang akan datang.
Sekali lagi bagi para siswa jangan terlalu cepat bergembira dan menganggap remeh ujian nasional, karena semuda apapun persoalannya ketika kita merasa bahwa kita adalah yang paling hebat ,  pintar  pada saat itu kita akan menjadi sombong lalu kesombongan itu pada akhirnya akan mencederai diri kita sendiri  dan orang - orang yang sebenarnya pintar adalah ketika mereka merasakan diri mereka bodoh karena ia menganut filsafat padi kian berisi kian runduk padi namun marilah terus berusaha dengan sungguh-sungguh dan pasanglah tekat serta niat yang baik dan tulus sembari berserah diri kepada Allah Subhana wata'ala.
Untuk selanjutnya kalau kamu ingin mencoba kemampuan ( uji kompetensi ) silakan ikuti Uji Kompetensi Online yang ada di sidebar sebelah kiri blog ini, selamat mencoba, karena hanya orang yang mau mencoba yang akan takut dengan kegagalan.



1 komentar:

  1. yahh ,,
    mudah"an kita di beri kekuatan untuk menghadapi UN tahun ini ...
    apalagiuntuk kelas XII isD ...
    :)

    BalasHapus

Jangan lupa ya tinggalkan pesan/ komentar anda setelah membaca blog ini